Tampilkan postingan dengan label Internet. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Internet. Tampilkan semua postingan

Rabu, 31 Oktober 2012

Cegah Hotlink Pencuri Bandwith Melalui Cpanel

Pernah mengalami hal seperti ini pada website Anda?


Hal tersebut mungkin wajar jika lalu lintas pada website Anda memang Ramai.. tapi jika Anda mencurigai aktivitas yang tak wajar sehingga pemakaian bandwith Anda membengkak secara signifikan mungkin sudah saatnya Anda mengatur ulang settingan hotlink pada cpanel.

Bandwidth Limit Exceeded biasanya dikarenakan banyaknya gambar dari web kita yang dipasang pada website lain, sehingga menyebabkan bandwidth hosting kita menjadi full. Ada cara memproteksi hal tsb dengan cara berikut:

1. Masuk Cpanel website Anda, lihat pada bagian security, kemudian klik Hotlink Protection.


2. Aktifkan (enable) fitur HotLink Protection.


3. Input data yang diperlukan (lihat contoh di bawah)


4. Jangan lupa siapkan halaman redirect request to this url. Bisa Anda buat sendiri ataupun diredirect ke situs lain seperti google.com.

5. Klik submit untuk mengakhiri settingan hotlink protection.

Selesai. Semoga tips ini bisa membantu Anda dalam mengatasi permasalahan Bandwith Limit Exceeded yang tidak wajar.

Kamis, 10 November 2011

Comodo Dragon Browser v.15



Why switch to the Comodo Dragon Internet Browser?

As we begin the second decade of the 21st Century, few would argue the point that the Web has grown up. The fact is today, the Internet is the world's foremost communicative medium. Each day, the volume of messages it transmits, the tidal wave of credentials, ID numbers and passwords it requires, the preponderance of data it exhibits, and the endless array of transactions it helps consummate is unsurpassed!

So there has never been a more appropriate time to answer every Web user's need for a swifter, more versatile and more stable Browser. And the recent launch of Google Chrome has gone a long way toward fulfilling this need. Except for one thing.

Today's Web users require MORE than a Browser that is faster, nimbler and more stable. They need one that is secure too! In 2009 alone, more than 25 million new strains of malware were created, causing a 400% jump in compromised Web sites worldwide.

This is exactly why Comodo, the world's leading online security and trust assurance innovator, has stepped forward with Comodo Dragon. – A Chromium technology-based Browser that offers you all of Chrome's features PLUS the unparalleled level of security and privacy you only get from Comodo. Including a greater level of privacy than Chromium technology offers.

Yes, the Internet has grown up. But the sophistication of millions of hackers, scammers, phishers and thieves has grown too. Which all makes Comodo Dragon THE Browser to have in the second decade of the twenty-first century.


Comodo Dragon Security:
*Has privacy enhancements that surpass those in Chromium's technology
*Has Domain Validation technology that identifies and segregates superior SSL certificates from inferior ones
*Stops cookies and other Web spies
*Prevents all Browser download tracking to ensure your privacy


What's the difference between Google Chrome and Comodo Dragon?
The Dragon encompasses all of the best features of Chrome. It includes an important feature every user needs to use the Internet in total safety today. – Strong security and privacy.

What makes Comodo Dragon better?
Chromium technology was engineered to offer Web users an Internet Browser that surpassed Firefox, Opera, Safari and Internet Explorer. Especially when it comes to functional speed, stability and convenience. Comodo Dragon includes stronger security features.


Features:
Improved Privacy over Chromium
Easy SSL Certificate Identification
Fast Website Access
Greater Stability and Less Memory Bloat
Incognito Mode Stops Cookies, Improves Privacy
Very easy to switch from your Browser to the Dragon

Anonymous Versus The Zetas


Setelah berurusan dengan website2 pornografi anak, kelompok peretas Anonymous kembali menyatakan perang terhadap kelompok lain. Kali ini yang ditantang perang adalah kartel obat bius terbesar di Meksiko yang bernama The Zetas. Seperti yang dilaporkan CNN dalam sebuah laporan khususnya.

Zetas adalah kartel obat bius terbesar di Meksiko yang bertanggung jawab atas kematian 40 ribu orang sejak tahun 2006. Pada awal bulan lalu, di dalam rekaman video yang di-upload ke youtube, seseorang yang menggunakan topeng Guy Fawkes dan mengatasnamakan sebagai perwakilan kelompok peretas Anonymous membuat peringatan yang ditujukan kepada Zetas. Pria tersebut mengancam akan mengungkapkan siapa saja orang2 yang berada dibalik keberadaan kartel obat bius itu, termasuk supir taksi, polisi, sampai ke wartawan, jika korban2 penculikan dari Zetas tidak segera dibebaskan.

Anonymous juga membuat pernyataan bahwa "Kami tidak bisa membela diri dengan senjata api, tapi kami punya senjata dengan data yang bisa kami dapatkan, seperti data rumah, mobil dan bar yang dimiliki oleh para anggota jaringan Zetas". Sebagai perang psikologis, Anonymous juga mengatakan bahwa "Mengungkapkan jaringan Zetas itu adalah hal yang sangat mudah, kami tahu siapa saja dan berada di mana saja mereka yang masuk ke dalam jaringan ini".

Jika pernyataan ini adalah asli, maka bisa dipastikan bahwa Anonymous sedang berusaha mengajak perang Zetas. Pada bulan September lalu, seorang user social networking yang bernama Marisol Macias Castaneda, berumur 39 tahun, yang menggunakan nickname Laredo Girl, warga dari kota Nuevo Laredo, ditemukan mati dalam keadaan terpenggal. Di atas tubuhnya ada pesan yang berbunyi "Nuevo Laredo en Vivo and social networking sites, I'm The Laredo Girl, and I'm here because of my reports, and yours." Pembunuhan ini dilakukan kelompok Zetas kemungkinan karena komentar2 dari Marisol mengenai keberadaan Zetas sebagai kartel obat bius.

Pada bulan yang sama, ditemukan pula 2 mayat yang tergantung dan terdapat pesan pada tubuh mereka "Ini yang akan terjadi pada semua orang yang memberikan informasi melalui internet. Perhatikan, kami mengawasi kamu semua".

Kedua orang tersebut diperkirakan adalah anggota dari Anonymous, seperti yang dikatakan oleh orang yang mewakili Anonymous. Dan inilah awal yang memicu para hacker2 yang tergabung dalam kelompok Anonymous untuk menyatakan perang terhadap Zetas.

~ We Anonymous, We Are Legion, We Don't Forgive, We Don't Forget ~

Rabu, 09 November 2011

Addons Firefox Pencegah Pencurian Akun


Tidak salah jika Mitnick pernah mengatakan bahwa manusia merupakan rantai keamanan paling lemah. Contoh kecilnya saja masih banyak akun" facebook yang terkena 'phising' karena keteledoran dari si pemilik akun itu sendiri. 

Pelaku SoCenk paham betul bagaimana cara memanfaatkan salah satu sifat manusia yang disebut 'Rasa Penasaran', tak heran jika mereka memadukan teknik spam fb yang disertai link 'jebakan betmen' via chat fb yang bertujuan menggiring rasa penasaran sang pemilik akun untuk meng-klik dan masuk ke dalam jebakan yang telah disediakan (fake login).

Secara kasat mata, teknik ini terlihat seperti teknik kacangan. Tapi jika Anda tahu berapa ribu akun yang telah terambil alih melalui teknik 'Phising', kira" apa yang ada di benak Anda? 

Mari kita akhiri basa basi ini dan melanjutkan pembahasan pencegahan yang sekiranya bisa dilakukan untuk meminimalisir pencurian akun facebook Anda.

Langkah awal yang sebaiknya Anda lakukan :
1. Memasang antivirus yang memiliki fitur 'Internet Security' (jangan lupa diupdate terus database AV nya)
2. Menghapus aplikasi facebook yang tidak perlu (Privacy setting -> Apps and Website -> Edit your setting)
3. Jangan pernah meng-klik link yang dikirimkan oleh teman sebelum Anda melakukan konfirmasi terlebih dahulu mengenai link yang teman Anda berikan. Jika teman Anda mengaku tidak pernah merasa membagikan suatu link via chat fb, bisa dipastikan bahwa link tersebut merupakan spam fb.
4. Jangan menggunakan password yang sama antara akun email dan akun facebook.
5. Secara rutin ganti password facebook Anda jika diperlukan.

Alternatif lain yang bisa Anda gunakan adalah memasang addons Facebook Phising Protector pada browser Mozilla Firefox.

Langkah-langkah tersebut bisa menjadi panduan awal bagi Anda yang ingin lebih meningkatkan pengamanan akun-akun penting dari kejahatan pencurian akun yang dilakukan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab. (Saya terlalu malas untuk menyebut para pencuri akun sebagai hacker) :)